Pembangunan SPAM Regional Benteng Kobema Siap Dilaksanakan
Ditjen Cipta Karya Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), melalui Balai Prasarana Permukiman Wilayah (BPPW) Bengkulu melaksanakan penandatanganan Kontrak Pekerjaan Pembangunan Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) Regional Benteng Kobema (Bengkulu Tengah-Kota Bengkulu-Seluma) dengan PT Nindya Karya dan PT Multi Karadiguna Jasa KSO PT Silcon Adilaras dan PT Perancang Adhinusa, Jumat (11/08/2023).
Kepala BPPW Bengkulu Dendy Kurniadi mengungkapkan bahwa pembangunan SPAM Regional Benteng Kobema merupakan proyek strategis nasional yang sangat baik untuk mendukung perkembangan Provinsi Bengkulu kedepannya.
“Dengan adanya perkembangan pembangunan di Provinsi Bengkulu, SPAM Regional ini nantinya dapat mengantisipasi peningkatan kebutuhan air minum masyarakat yang memiliki kapasitas 400 liter/detik. Diharapkan SPAM Regional Benteng Kobema mampu melayani hingga 38 ribu Sambungan Rumah (SR) atau 152 ribu jiwa yang tersebar di 3 kabupaten/kota,” ungkap Dendy.
Direktur Jenderal Cipta Karya Diana Kusumastuti yang turut hadir secara online dalam penandatanganan Kontrak SPAM Regional Benteng Kobema menyampaikan beberapa hal penting dan menjadi catatan untuk semua pihak dalam pelaksanaan pembangunan SPAM Regional.
“SPAM Regional merupakan Proyek Strategis Nasional, sehingga saya harap pengerjaan setiap tahapnya benar-benar diperhatikan bukan hanya pembangunannya saja tapi kualitas dan spesifikasi harus diperhatikan dan diawasi dengan benar oleh semua pihak yang terlibat. Selain itu juga estetika pengerjaan dan lingkungan sekitar harus diperhatikan dengan baik, tanaman yang tidak terdampak pekerjaan jangan dihilangkan,” tegas Diana.
SPAM Regional Benteng Kobema memiliki kapasitas IPA 400 liter/detik yang melayani Kabupaten Bengkulu Tengah sebesar 113 liter/detik, Kota Bengkulu sebesar 225 liter/detik, dan Kabupaten Seluma sebesar 62 liter/detik. (memo-indria/bppwbkl/ari)